You need to enable javaScript to run this app.

UPACARA HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2022

  • Selasa, 14 Juni 2022
  • Administrator
UPACARA HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2022

Hari Pendidikan.disingkat HARDIKNAS.adalah Hari Nasional yang bukan hari libur yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa, diperingati pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya.Ki Hadjar Dewantara memiliki peran yang sangat besar bagi dunia pendidikan di Indonesia. Semboyan Ki Hadjar Dewantara yang berbunyi “ Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani “ yang artinya di depan menjadi contoh, di tengah memberi semangat, di belakang memberi dorongan.

Pada tahun ini SMK Negeri 1 Banyuanyar melaksanakan upacara HARDIKNAS pada hari Jumat Tanggal 13 Mei 2022, karena pada tanggal 2 Mei 2022 bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Upacara tersebut berlangsung secara khidmat dengan diikuti oleh seluruh warga SMK Negeri 1 Banyuanyar. Upacara dimulai pada pukul 07.15 WIB dan yang bertindak sebagai Pembina upacara adalah Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Banyuanyar yaitu Bapak Sugeng Romadhoni S.Pd., MM. serta yang menjadi petugas upacara adalah anggota OSIS. Seluruh peserta upacara mengenakan pakaian adat. 

Pada Upacara HARDIKNAS tahun ini, Bapak Sugeng Romadhoni selaku Pembina upacara menyampaikan pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Bapak Nadien Anwar Makarim yaitu tentang Merdeka Belajar. Kurikulum Merdeka yang berawal dari upaya untuk membantu para guru dan murid di masa pandemi terbukti mampu mengurangi dampak hilangnya pembelajaran. Kini Kurikulum Merdeka sudah diterapkan di lebih dari 140.000 satuan pendidikan di seluruh Indonesia. Itu berarti bahwa ratusan ribu anak Indonesia sudah belajar dengan cara yang jauh lebih menyenangkan dan memerdekakan. Bapak Menteri Nadien Anwar Makarim juga berpesan kepada para penggerak Merdeka Belajar di seluruh Indonesia  untuk tidak berhenti bergerak meski sejenak karena kita terus memegang komando, memimpin pemulihan bersama, bergerak untuk Merdeka Belajar.  

Sumber : Tim Jurnalistik SMK Negeri 1 Banyuanyar

Bagikan artikel ini:
SUMARIADI, S.PD., MM

- Kepala Sekolah -

Assalamualaikum Wr. Wb Kepada segenap keluarga besar SMKN 1 Banyuanyar mari kita manfaatkan web sekolah untuk kepentingan menyampaikan informasi tentang…

Berlangganan
Banner